Pemkab Barito Utara Salurkan Bantuan Program SIP Pintar ke SMPN 1 Muara Teweh
Font Terkecil
Font Terbesar
MEDIA ITAHNEWS, Muara Teweh - Pemerintah Kabupaten Barito Utara melalui Dinas Pendidikan menyalurkan bantuan Program SIP Pintar kepada SMP Negeri 1 Muara Teweh. Penyerahan bantuan dilaksanakan pada Kamis, 16 Desember 2025 lalu bertempat di Aula SMPN 1 Muara Teweh.
Kepala SMPN 1 Muara Teweh, Maslan, S.Pd.I, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Barito Utara atas perhatian yang diberikan kepada dunia pendidikan.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati serta Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Barito Utara beserta seluruh jajaran atas bantuan pendidikan yang telah diberikan kepada murid-murid SMP Negeri 1 Muara Teweh. Bantuan ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus bertanggung jawab dan meningkatkan kualitas pendidikan demi kemajuan pendidikan di Barito Utara,” ujarnya, Jumat (19/12/2025).
Salah satu penerima manfaat, Felik Ampeng, siswa kelas VIII B, mengungkapkan rasa syukurnya atas bantuan yang diterima.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada Bapak Bupati, Wakil Bupati, serta Dinas Pendidikan Kabupaten Barito Utara atas bantuan berupa sepatu, seragam, dan perlengkapan sekolah lainnya. Bantuan ini menambah semangat kami untuk belajar dan meraih cita-cita,” katanya.
Hal senada disampaikan Wardah, salah satu murid penerima Bantuan 6 Bintar. “Bantuan ini sangat berharga dan bermanfaat bagi saya. Terima kasih kepada Bapak Bupati, Wakil Bupati, serta Dinas Pendidikan Barito Utara atas perhatian dan kepeduliannya terhadap pendidikan,” tuturnya.
Wakil Kepala Sekolah Urusan Humas SMPN 1 Muara Teweh, Reza Fahlefi, juga menyampaikan terima kasih atas bantuan sarana pendukung pembelajaran.
“Kami mewakili seluruh pendidik mengucapkan terima kasih atas bantuan 87 unit Chromebook dari Pemerintah Kabupaten Barito Utara. Bantuan ini sangat berarti dalam mendukung pembelajaran digital di era teknologi saat ini,” jelasnya.
Sementara itu, wali kelas Munika, S.Pd, menyampaikan harapannya agar bantuan beasiswa dapat meningkatkan semangat belajar siswa.
“Kami sangat berterima kasih atas bantuan Beasiswa 6 Bintar yang diberikan kepada murid-murid SMPN 1 Muara Teweh. Semoga membawa manfaat besar dan meningkatkan motivasi belajar peserta didik,” ujarnya.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Barito Utara, Syahmiluddin A. Surapati, menegaskan bahwa Program SIP Pintar merupakan bentuk komitmen pemerintah daerah dalam pemerataan pendidikan.
“Program ini diharapkan dapat meringankan beban orang tua dan memastikan setiap anak mendapatkan hak pendidikan yang layak,” katanya.
Bupati Barito Utara, H. Shalahuddin, menegaskan bahwa pemerintah daerah akan terus mendukung peningkatan mutu pendidikan. “Pendidikan adalah investasi jangka panjang. Kami berharap bantuan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk mencetak generasi Barito Utara yang unggul dan berdaya saing,” pungkasnya.(AF/Redaksi)